Monday, October 2, 2023

Menjaga Kesehatan Bayi dengan Posisi Tidur yang Baik

Ada banyak cara untuk menjaga kesehatan bayi. Salah satunya yaitu dengan memperhatikan posisi tidurnya. Pasalnya, posisi tidur yang tidak tepat bisa mengganggu kesehatan dan kenyamanan bayi. Itulah kenapa, setiap orangtua harus mengetahui posisi tidur yang baik dan benar.

Bagi Anda yang ingin tahu bagaimana cara memposisikan tidur bayi yang tepat, kami akan coba menjelaskannya di sini. Jadi, pastikan Anda menyimak artikel ini hingga selesai.

Kenapa Harus Tahu Posisi Tidur yang Baik untuk Bayi?

Pertama-tama, kami akan coba menjelaskan terlebih dahulu alasan kenapa Anda harus tahu posisi tidur yang tepat untuk si kecil. Alasan pertama yaitu tentu saja untuk kenyamanan dan juga keamanannya.

Posisi tidur yang tidak direkomendasikan bisa mengakibatkan risiko terguling, sesak nafas, dan juga tidur bayi yang kurang berkualitas. Maka dari itu, Anda harus tahu terlebih dahulu bagaimana posisi yang tepat.


Posisi Tidur yang Baik dan Tidak Dianjurkan

Sebagai informasi, ada tiga jenis posisi tidur bayi. Ketiga posisi tersebut yaitu terlentang, tengkurap dan juga menyamping. Satu-satunya posisi yang direkomendasikan untuk bayi yang baru lahir hingga 1 tahun yaitu posisi terlentang.

Posisi terlentang adalah posisi yang paling aman. Posisi ini membuat si kecil nyaman sekaligus membantu tidur yang lebih nyenyak. Sedangkan dua posisi lagi tidak direkomendasikan untuk bayi, khususnya bayi yang baru lahir.

Posisi tidur menyamping berisiko si kecil mengalami terguling. Sedangkan posisi tengkurap hanya boleh dilakukan ketika si kecil terjaga. Posisi tengkurap tidak aman sebagai posisi tidur untuk bayi.

Gunakan Popok Terbaik untuk Kenyamanan Tidur Bayi

Popok juga merupakan salah satu aspek yang bisa membantu bayi agar lebih nyaman ketika tidur. Popok dengan bahan yang lembut dan juga bisa menyerap cairan lebih cepat adalah solusi popok ideal untuk kebutuhan bayi.

Salah satu produk dengan bahan lembut dan daya serap tinggi yaitu MAKUKU SAP Diapers. Selain itu, MAKUKU juga punya banyak fitur terbaik.

Demikian informasi seputar posisi tidur yang baik yang direkomendasikan dan mana yang tidak direkomendasikan. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan dunia parenting untuk Anda.

No comments:

Post a Comment