Thursday, January 23, 2025

Pengertian dan Kelebihan Susu Steril


Bukan rahasia lagi, susu merupakan salah satu minuman yang kaya akan nutrisi, seperti kalsium, protein, berbagai macam vitamin serta mineral penting lainnya. Untuk memudahkan Anda mendapatkan segala kebaikan susu, kini hadir susu steril dalam kemasan dengan kandungan nutrisi lengkap layaknya susu murni.

Susu steril sendiri yaitu susu sapi yang telah melewati proses sterilisasi dengan cara dipanaskan pada suhu tinggi dalam periode tertentu untuk membunuh mikroorganisme, seperti bakteri, virus, dan jamur yang mungkin terdapat dalam susu mentah. Proses tersebut juga dimaksudkan demi menjaga keamanan susu ketika dikonsumsi, memperpanjang masa simpan tanpa mengurangi segala kandungan yang ada di dalamnya. 


Setelah mengetahui apa itu susu steril, lalu apa sih perbedaannya dengan susu biasa? Berikut jawabannya!


Perbedaan Susu Steril dengan Susu Biasa


Susu steril memiliki beberapa perbedaan dengan susu biasa, diantaranya yaitu proses pengolahan serta daya tahan.


Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, susu steril sudah melewati proses sterilisasi dengan cara dipanaskan pada suhu tinggi dalam jangka waktu tertentu. Sementara itu, susu biasa tidak dilakukan proses sterilisasi. 


Meski sama-sama sudah dilakukan pemanasan, susu biasa hanya melalui proses pasteurisasi, yaitu dipanaskan pada suhu sekitar 72-75°C selama beberapa detik atau pada suhu sekitar 65°C selama 30 menit. 


Soal daya tahan, susu yang sudah melalui proses sterilisasi dengan pemanasan suhu tinggi untuk membunuh semua bakteri bisa bertahan lebih lama tanpa perlu disimpan di dalam kulkas dengan catatan tertutup dengan rapat.


Kelebihan Susu Steril


Susu yang sudah disterilisasi dapat memberikan beberapa kelebihan yang membuat olahan susu yang satu ini sangat diminati oleh konsumen. Adapun beberapa kelebihan yang dimilikinya diantaranya yaitu:


  • Daya tahan. Susu yang sudah disterilisasi memiliki masa simpan yang jauh lebih lama dibandingkan dengan susu segar atau susu biasa. Namun pastikan susu tertutup rapat agar tidak ada bakteri dari luar yang masuk.

  • Bebas bakteri. Proses pemanasan pada suhu yang tinggi dapat membunuh hampir semua mikroorganisme berbahaya yang ada dalam susu.

  • Praktis. Karena tidak perlu disimpan pada kulkas atau ruangan bersuhu dingin, susu ini tentu sangat praktis untuk didistribusikan ataupun disimpan.


Itulah ulasan singkat terkait susu steril yang wajib Anda ketahui. Salah satu produk yang bisa dipilih adalah Greenfields yang terbuat dari 100% fresh milk dari peternakan terbesar di Indonesia. 


No comments:

Post a Comment